Beri Ucapan Selamat ke Prabowo-Gibran, Aktivis GMKI : Saatnya Kembali Rajut Persatuan, Semua Pihak Harus Legowo

IMG 20240423 WA0031

Jakarta – Aktivis GMKI Riswan Siahaan angkat bicara perihal selesainya tahapan pemungutan suara dan penghitungan hasil Pemilihan Umum 2024 yang telah diumumkan secara resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia.

Dan telah dibacakannya putusan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia atas perkara perselisihan hasil pemilihan umum presiden dan wakil presiden 2024 pada Senin 22 April 2024.

Bacaan Lainnya

Riswan Siahaan pun menyampaikan ucapan selamat kepada Prabowo – Gibran yang sudah memenangkan pemilu 2024 dan berharap semua pihak bisa menerima putusan MK dengan ikhlas dan legowo.

“Semua harus kembali rukun dan bergotong royong membangun bangsa serta kepada para pimpinan parpol, tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk terus memberikan edukasi dan keteladanan yang baik,” tegasnya, hari ini.

Dia melanjutkan perlunya merajut kembali nilai-nilai persatuan dan persaudaraan, agar bangsa Indonesia menjadi bangsa yang rukun, bersatu, adil, makmur, dan berkemajuan.

Riswan Siahaan juga meminta semua pihak untuk terus mengawasi pemerintahan yang baru nanti, agar terwujudnya kesejahteraan yang merata dan berkeadilan.

“Semoga saja hari Rabu besok 24 April 2024 semua pasangan calon hadir dalam penetapan KPU, sehingga dapat menyejukkan perpolitikan di Indonesia tidak ada lagi 01,02 dan 03,” tutup Riswan Siahaan.

Pos terkait