Sinergi Ketua MMI dengan Polri, Komitmen Jaga Harkamtibmas

IMG 20220722 WA0002

Yogyakarta – Ketua Majelis Mujahiddin Indonesia (MMI) Ustadz Irfan S Awwas berkomitmen untuk bersinergi dengan Kepolisian dalam rangka menjaga harkamtibmas di wilayah hukum DIY.

“Kami akan selalu berkordinasi dengan Kepolisian dalam rangka mejaga harkamtibmas di DIY,” tegas Irfan, hari ini.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut, Irfan mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bijak dalan bersosial media. Dan tidak mudah percaya berita hoax yang sengaja di buat oleh kelompok yang menginginkan terjadinya konflik sosial di masyarakat.

“Kami meminta kepada pemerintah dan penegak hukum untuk menindak tegas pelaku peredaran miras karena dapat memicu terjadi nya konflik,” katanya.

Selanjutnya, ia berpesan kepada Polri agar dapat memaksimalkan fungsi babinkamtibmas yang selalu hadir di tengah masyarakat, sehingga Polri semakin dicintai masyarakat.

“Dalam menjaga hubungan yang harmonis antara sesama ormas di DIY MMI akan selalu hadir duduk bersama untuk melakukan silaturahmi dan berdiskusi,” tambahnya.

Pihaknya juga mendukung Kepolisian untuk menindak tegas semua pelaku yang terlibat dalam kasus kerusuhan, seperti yang terjadi baru-baru ini di Babarsari.

“Tindak (tegas) saja bagi mereka yang melanggar pidana. Tegakkan hukum karena sudah terjadi pelanggaran,” pungkasnya.

Pos terkait